Tuesday, February 9, 2016

5 Tips Menata Kamar Tidur Mungil

5 Tips Menata Kamar Tidur Mungil


5 Tips Menata Kamar Tidur Mungil. Kamar tidur merupakan tempat favorit yang seringkali digunakan sebagai tempat menghabiskan waktu luang, entah untuk beristirahat, membaca buku ataupun melakukan hobi lainnya. Nah, jika kamu salah satu pemilik kamar mungil tentu menata kamar adalah hal yang wajib kamu ketahui, karena penataan kamar yang kurang pas pastinya akan bikin kamu tambah pusing karena kamar jadi terasa lebih sempit.  Menata kamar dengan baik juga akan membuatmu lebih betah dan nyaman berada dalam kamar.

5 Tips Menata Kamar Tidur Mungil

Kamar mungil akan sangat berpengaruh terhadap gerak-gerik tubuh kita, itu sebabnya penataaan furniture dan tata ruang sangat perlu diperhatikan. Masalahnya, kebanyakan orang belum tahu betul bagaimana menata kamar dan pemanfaatan setiap bagiannya dan justru akan membuat kamar terkesan berantakan, penuh, serta membatasi gerak tubuh kita.
Tapi, tenang saja. Masalah tersebut dapat diatasi kok...  Berikut, kami beri tips bagaimana Menata Kamar Tidur Mungil kesayanganmu :  
  • 1.      Masukkan barang yang benar-benar diperlukan

Hindari memasukkan furniture yang kurang penting. Memasukkan barang kurang penting akan lebih mempersempit ruang kamar tidurmu. Hindari pula memasukkan terlalu banyak barang elektronik karena selain memenuhi kamar juga akan menimbulkan panas yang dihasilkan oleh barang elektronik tersebut.  Masukkan barang seperlunya sehingga menghindari penumpukan barang kurang penting dan akan membuatmu lebih nyaman.
  • 2.      Manfaatkan sudut ruang

Memaksimalkan sudut ruangan merupakan satu cara yang bisa kamu gunakan untuk membuat kamar mungilmu terasa lebih luas. Kamu bisa memaksimalkan sudut ruangan dengan meletakkan lemari mungil multifungsi yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan cadangan makanan maupun perangkat elektronik. Kamu juga bisa memanfaatkan sudut ruang kamarmu dengan meletakkan meja untuk menaruh personal computer-mu maupun alat-alat elektronik lainnya. Namun sekali lagi ingat, jangan terlalu banyak memasukkan alat elektronik di dalam kamar, masukkan seperlunya dan yang benar-benar dibutuhkan.
  • 3.      Memanfaatkan Dinding

Dinding merupakan cara alternatif yang dapat kamu gunakan untuk  mengatasi kamar yang sempit. Dinding bisa dimanfaatkan sebagai floating self yaitu penggunaan rak yang ditempel pada dinding kamar. Menggunakan dinding untuk rak akan membantu kamu menyimpan barang-barang seperti buku, aksesoris ataupun make up secara rapi dan hemat tempat. Cara membuat floating self  pun tidak perlu ribet dan mahal, cukup gunakan papan tebal yang dilengkapi penyangga. Cara memanfaatkan dinding lainnya yaitu dengan cara merapatkan furniture pada dinding agar ruang terasa lebih lapang.
  • 4.      Memanfaatkan kolong tempat tidur

Memanfaatkan kolong tempat tidur juga merupakan solusi yang tepat untuk menata kamar mungilmu. Seringkali, kolong tempat tidur tidak di manfaatkan secara total, padahal kolong tidur juga bisa disulap menjadi tempat penyimpan barang yang tidak terpakai ataupun belum digunakan. Seperti seprai, kepingan cd, atau kertas-kertas ujian. Tentu penataan kolong tempat tidur juga harus didukung dengan penataan menarik agar kamar mungilmu tetap kelihatan rapi.
  • 5.      Mainkan warna cat dinding kamarmu

Permainan warna cat pada dinding kamar ataupun furniturmu juga bisa membuat kamar mungilmu nampak lebih elegan. Sesuaikan wallpaper kamar dengan furniture-mu dan kombinasikan warna yang tepat akan membuat kamar mungilmu terasa lebih nyaman.


Itu dia, 5 Tips Menata Kamar Tidur Mungil. Jadi, kamu tidak perlu khawatir lagi dengan masalah kamar terlalu sempit. Semua bisa diatasi, jika sudah memahami bagaimana pemanfaatan ruang dan fungsi kamar tidur.  Selamat mencoba!

No comments:

Post a Comment

tolong tinggalkan komentar anda, salam para blogger ^_^